Rabu, 19 April 2017

GRAMATIKAL BAHASA INDONESIA DAN CONTOH PUISI




Adianto Zarfan Suni
Gunadarma University
Ahmad Nasher S.I.KOM,M.M


Jenis – Jenis Kalimat Berdasarkan Struktur Gramatikal





Kalimat


Menurut strukturnya, kalimat bahasa Indonesia dapat berupa kalimat tunggal dan dapat pula berupa kalimat majemuk. Kalimat tunggal merupakan kalimat yang terdiri atas satu subjek dan satu predikat. Pola pembentukan kalimat tunggal, bisa berpola S + P atau P + S. 
Sedangkan kalimat majemuk merupakan kalimat yang terdiri atas dua pola kalimat atau bahkan lebih. Kalimat majemuk bisa bersifat setara, tidak setara, ataupun campuran.
Gagasan yang tunggal dinyatakan sebagai kalimat tunggal dan gagasan yang lebih dari satu dapat diungkapkan dengan kalimat majemuk.

A. Kalimat Tunggal





Jenis Jenis Kalimat


Kalimat tunggal terdiri dari satu subjek dan satu predikat. Pada dasarnya, kalau dilihat dari unsur-unsurnya, kalimat-kalimat yang panjang dalam bahasa Indonesia bisa dikembalikan kepada kalimat-kalimat yang sederhana.
Kalimat tunggal yang sederhana adalah kalimat yang terdiri dari satu subjek dan satu predikat. Sehubungan dengan hal itu, kalimat-kalimat yang panjang dapat pula ditelusuri pola-pola pembentukannya. Pola-pola inilah yang dimaksud dengan pola kalimat dasar.

1. Pola Kalimat Dasar

Kalimat dasar merupakan kalimat yang berisi informasi pokok dalam struktur inti dan hanya mempunyai satu pola kalimat. Sedangkan perkembangannya tidak membentuk kalimat baru.
Dengan kata lain, kalimat dasar atau kalimat tunggal terdiri dari dua unsur inti, yaitu subjek dan predikat. Bila kedua unsur ini tidak membentuk sebuah pola baru. Berdasarkan penelitian, pola kalimat dasar dalam bahasa Indonesia seperti tertera pada tabel dibawah ini :



Kalimat Tunggal


Kelima pola dasar diatas dapat diperluas dengan berbagai penjelasan atau keterangan. Pola-pola dasar tersebut dapat digabung-gabungkan sehingga kalimat tersebut menjadi luas dan kompleks.

2. Perluasan Unsur Kalimat Dasar

Unsur kalimat dasar seperti subjek, objek, predikat, pelengkap, atau keterangan dapat diperluas dan dikembangkan sehingga informasi tentang unsut-unsur yang berkaitan dengan kalimat menjadi lebih lengkap.
Setiap kalimat tunggal diatas bisa diperluas dengan menambahkan kata-kata pada unsur-unsurnya. Dengan menambahkan kata-kata pada unsur tersebut, kalimat akan menjadi lebih panjang dari pada kalimat yang sebelumnya.
Walaupun seperti itu, unsur utamanya masih dapat dikenali.


kesimpulan : kalimat gramatikal adalah kalimat yang memiliki unsur - unsur pembentuknya lengkap dan jelas sesuai dengan apa yang ingin disampaikan oleh si penulis. buatlah kalimat gramatikal yang menarik dengan cara menyusun unsur - unsur pembentuk kalimatnya sevariasi mungkin agar si pembaca tidak bosan 


Puisi 

Sahabat ku

Sedih, sunyi, canda, tawa kita lewati bersama
Sepanjang malam kita selalu berbagi cerita
Kau memberikan ku pelajaran hidup yang pernah kau rasa
Kau bagaikan keluarga ku namun dalam tempat berbeda

Saat aku terpuruk kau datang untuk menghibur ku
Kau selalu menjadi kelebihan untuk menutupi  kekurangan ku
Kita saling melengkapi satu sama lain
Tanpa harus memikirkan apa kata orang lain

Tetapi semuanya berbeda
Pada saat waktu tak berpihak pada kita
Ketika tubuh kita sudah termakan usia
Kau dan aku berpisah untuk saling mengejar cita-cita

Dan akhirnya kau meninggalkan ku dengan sosok bayangan mu
Aku merasakan beratnya kehilangan diri mu
Terimakasih telah menjadi sebagian kecil di hidup ku
Doa ku selalu menyertai mu

Karena menurut ku hal terindah dari persahabatan adalah memahami dan dipahami
Tanpa harus memaksa dan ingin menang sendiri

SUMBER : zarfansuni.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar